XL Luncurkan Layanan untuk TKI
18 Desember 2008
Provider komunikasi seluler, PT Excelcomindo Pratama Tbk, meluncurkan layanan XL Sukses yang memudahkan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malaysia. Presiden Direktur XL Hasnul Suhaimi di sela peluncuran XL Sukses di Jakarta Rabu menyatakan, XL sukses diluncurkan tidak semata-mata mempertimbangkan pasar potensial, tetapi sekaligus memfasilitasi pemerintah dalam melindungi TKI.
Dalam memberikan layanan mudah dan murah kepada TKI, XL menggandeng anak perusahaan TM International Bhd, Celcom Malaysia.
Layanan ini antara lain memberikan kemudahan melalui kartu perdana gratis, akses komunikasi internasional yang murah, kemudahan transfer dana ke Indonesia, transfer pulsa, layanan SMS broadcast dan VAS (Value Added Services).
Sekretaris Utama BNP2TKI (Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia) Edy Sudibyo mengharapkan, layanan XL Sukses tidak hanya diberikan kepada TKI di Malaysia, tetapi juga di negara-negara.
Dari data BNP2TKI disebutkan TKI telah menyumbang devisa kurang lebih 480 miliar dolar AS selama 2007.
Layanan XL Sukses dapat diperoleh calon TKI di lokasi-lokasi pemberangkatan TKI, dengan masing-masing akan mendapatkan dua kartu gratis, XL Prabayar dan Celcom Sukses.
Dalam waktu dekat, XL Sukses akan dilengkapi layanan XL Transfer Instan yang memungkinkan TKI di Malaysia mengirimkan uang kepada keluarganya di Indonesia. Layanan transfer ini XL menyajikannya melalui kerjasama dengan BNI.
Layanan XL Sukses juga akan dilengkapi dengan fitur transfer pulsa dan VAS berupa jadwal sholat, info dari BNP2TKI dan sebagainya.
Sumber: ANTARA News
0 comments:
Post a Comment